Berita / Artikel

Longsor Pujon Kab. Malang

rapijatim.or.id – Terjadi tanah longsor  di Kawasan Ngeprih, Pujon dan Maron, Kabupaten Malang. Jalur lalu lintas yang menghubungkan akses Malang-Kediri masih ditutup total setelah longsor sepanjang 25 meter menutupi jalan di beberapa titik. Mulai tadi pagi (Sabtu, 01-02-2014) telah dilakukan proses pembersihan dengan eskavator.

Kawasan yang menjadi pusat longsor antara lain Jalan Raya Mantung, Jalan Raya Mulyorejo, Ngeprih, dan Kedungrejo di Kecamatan Pujon serta di kawasan Maron, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang. Di jalur Ngeprih, tanah longsor sepanjang 50 meter dengan ketebalan sekitar 2 meter. Titik-titik yang terjadi longsor kategori berat mencapai enam titik dan berkategori ringan delapan titik sehingga kendaraan roda empat atau lebih mengalami macet belasan kilometer. Akibat tanah longsor di sejumlah titik tersebut dan karena banjir mengakibatkan arus lalu lintas dari arah Malang menuju Kediri dan Jombang masih lumpuh.

Sejumlah lokasi yang menjadi titik tanah longsor saat ini memang cukup rawan, apalagi titik-titik lokasi tersebut juga berbatasan dengan aliran Sungai Konto yang membahayakan bagi pengguna jalan yang melintasi kawasan itu.

Selain itu, tanah longsor dan banjir tersebut juga mengakibatkan sebuah warung dan kendaraan alat berat hanyut. Bahkan,  seorang operator kendaraan berat terseret banjir, juga mengakibatkan jembatan utama di perbatasan Pujon-Ngantang juga hanyut sehingga memutus akses utama menuju Pujon-Ngantang dan arah Kediri-Jombang

Akibat tanah longsor di sejumlah titik di kawasan tersebut, pengguna jalan yang akan melalui jalur Ngantang disarankan untuk melewati jalur alternatif melalui Kabupaten Blitar atau jalur lainnya. Dan tanah longsor juga terjadi di kawasan Payung dan Klemuk yang memutus akses jalan Batu-Pujon.

 
 

1 Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.